Thursday, June 23, 2011

Pria Ini Merampok Bank Karena Ingin Masuk Penjara


Richard James Verone

Apakah Anda ingin masuk penjara? Jika hal ini ditanyakan kepada Richard James Verone (59) pria asal Amerika Serikat, jawaban yang bakal ditemukan adalah, "Iya".

Verone diketahui merampok sebuah Bank di Gastonia, Carolina bagian selatan. Uang yang dirampoknya pun sungguh tidak masuk akal, hanya US$ 1.

Usai merampok uang tersebut, Verone memang tidak lantas kabur. Ia justru duduk di kursi Bank tersebut sambil menunggu kedatangan polisi.

"Saya akan duduk tepat di sini di kursi menunggu polisi," ujar Verone kepada kasir, seperti dikutip dari situs chicagotribune, Jumat (24/6/2011).

Usut punya usut, rupaya Verone sengaja melakukan itu supaya bisa mendapatkan perawatan medis secara gratis. Verone tahu, dengan perbuatannya ini, ia pasti akan dijebloskan ke dalam penjara.

Nah, dengan berada di dalam penjara, Verone akan bisa mendapatkan perawatan gratis terhadap masalah di dada serta kakinya. Selama ini, Verone tidak mampu menyembuhkan penyakitnya karena ia hanyalah seorang pengangguran.

Polisi yang datang pun dengan mudah langsung menangkapnya. Saat ditangkap, Verone sedang asyik duduk di kursi di dalam Bank tersebut.

"Saya semacam orang yang logis dan itu logika saya," ujar Verone menerangkan alasannya.
[detik]